Samata-Gowa, 7 Februari 2025 – Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar resmi melantik Ketua Program Studi (Kaprodi) dan Sekretaris Program Studi (Sekprodi) baru untuk tiga program magister, yaitu Magister Akuntansi Syariah, Magister Manajemen Bisnis Syariah, dan Magister Keperawatan. Pelantikan ini berlangsung di Gedung Pascasarjana UIN Alauddin Makassar dan dihadiri oleh jajaran pimpinan Pascasarjana.
Selain pelantikan Kaprodi dan Sekprodi baru, dalam
kesempatan yang sama juga dilakukan mutasi jabatan di lingkungan Pascasarjana
UIN Alauddin Makassar. Prof. Dr. Umar Sulaiman, M.Pd., yang sebelumnya menjabat
sebagai Sekprodi Magister Dirasah Islamiyah, kini mengemban amanah sebagai
Sekprodi Ekonomi Syariah. Sementara itu, jabatan Sekprodi Magister Dirasah
Islamiyah kini diisi oleh Dr. H. Nasrullah Asapa, Lc., M.M yang sebelumnya
menjabat sebagai Sekprodi Ekonomi Syariah.
Direktur Pascasarjana UIN Alauddin Makassar, Prof. Dr.
Abustani Ilyas, M.Ag., secara resmi melantik para pejabat baru. Adapun yang
dilantik adalah Dr. Jamaluddin M, S.E., M.Si. sebagai Kaprodi Magister
Akuntansi Syariah dan Dr. Andi Wawo, S.E., M.Sc.Ak. sebagai Sekprodi Magister
Akuntansi Syariah. Selanjutnya, Prof. Dr. Hj. Rika Dwi Ayu Permitasari, S.E.,
M.Coom. menjabat sebagai Kaprodi Magister Manajemen Bisnis Syariah, didampingi
Dr. Sudirman, S.E., M.Si. sebagai Sekprodi. Sementara itu, Dr. Hasnah, S.Sit.,
S.Kep., M.Kes. dipercaya sebagai Kaprodi Magister Keperawatan, dengan Dr.
Risnah, S.Kep., Ns., M.Kes. sebagai Sekprodi.
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Abustani Ilyas, M.Ag.
menyampaikan harapannya agar para Kaprodi dan Sekprodi yang baru dilantik dapat
menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan berkontribusi dalam
pengembangan akademik di Pascasarjana UIN Alauddin Makassar. Ia juga menegaskan
pentingnya sinergi antarprogram studi dalam meningkatkan kualitas pendidikan
tinggi berbasis keislaman dan profesionalisme.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Direktur Pascasarjana,
Prof. Dr. Hasyim Haddade, M.Ag., serta para pimpinan Kaprodi dan Sekprodi di
lingkungan Pascasarjana UIN Alauddin Makassar. Kehadiran para akademisi ini
menjadi bukti komitmen bersama dalam memperkuat kualitas pendidikan
pascasarjana di UIN Alauddin Makassar.
Pelantikan ini menandai awal baru bagi pengelolaan akademik di Pascasarjana UIN Alauddin Makassar. Dengan adanya perubahan kepemimpinan di beberapa program studi, diharapkan akan tercipta inovasi dan peningkatan mutu pendidikan yang lebih baik, sejalan dengan visi dan misi universitas dalam mencetak lulusan yang unggul dan berdaya saing tinggi.