Makassar, 2 Desember 2024 – Prestasi gemilang kembali dicatatkan oleh mahasiswa Pascasarjana UIN Alauddin Makassar. Hajrah Haris, S.Pd., Gr., M.Pd., berhasil menyelesaikan studi di Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam dengan predikat cumlaude, memperoleh nilai sempurna IPK 4.0. Hebatnya lagi, Hajrah menyelesaikan pendidikannya dalam waktu hanya 1 tahun 6 bulan dan 26 hari, menunjukkan dedikasi dan kerja kerasnya yang luar biasa.
Momentum bahagia ini dirayakan dalam acara Ramah Tamah Wisuda Angkatan 108, yang digelar di Sultan Alauddin Hotel dan Convention pada 2 Desember 2024. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Direktur Pascasarjana UIN Alauddin Makassar, Wakil Direktur Prof. Dr. H. Abustani Ilyas, M.Ag., dan Prof. Dr. Hasyim Haddade, S.Ag., M.Ag., acara turut dihadiri oleh Dosen, staf Pascasarjana dan orang tua wisudawan dan wisudawati, serta para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Direktur Pascasarjana menyampaikan rasa bangganya atas prestasi para lulusan, khususnya Hajrah Haris yang telah memberikan contoh luar biasa dalam dunia akademik. “Pencapaian ini bukan hanya menjadi kebanggaan pribadi, tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berprestasi,” ujarnya.
Acara ramah tamah ini berlangsung hangat dengan suasana penuh keakraban, sebagai wujud syukur dan apresiasi atas perjalanan akademik para wisudawan dan wisudawati. Selamat kepada Hajrah Haris atas pencapaiannya yang luar biasa, semoga ilmu yang diraih dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat dan dunia pendidikan.
Penulis : Nur Hikmah Maudinah